Gelontor Rp 15 Miliar Per Bulan, PT Perinus Siap “Borong” Ikan Sumenep

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Nelayan di Sumenep, Madura, Jawa Timur tak perlu khawatir hasil tangkapan ikan tak terjual. Pasalnya, PT Perinus (Perikanan Nusantara) Persero memastikan akan “memborong” ikan warga dalam jumlah besar.

Tak tanggung-tanggung, dana yang disiapkan Rp 15 miliar per bulan. Dana itu diperuntukkan untuk membeli ikan segar milim masyarakat Kabupaten Ujung Timur pulau Madura ini. PT Perinus ini merupakan perusahaan yang mengelola Integrated Cold Stroge (ICS) atau Gudang Beku Terintegrasi.

Muat Lebih

Kepala Dinas Perikanan Sumenep Arief Rusdi PT Perinus akan membeli ikan masyarakat dengan jumlah besar. Dan, dana yang disiapkan tiap bulannya cukup besar. “Untuk membeli ikan itu, setiap bulan sudah disiapkan uang Rp 15 miliar, ” katanya kepada media.

Untuk itu, sambung dia, warga penghasil ikan tidal perlu khawatir untuk menjual ikannya, bisa langsung ke ICS. Tentunya, dengan standar dan ketentuan yang sudah ditetapkan perusahaan. “Dari pada dijual ke luar, jelas Perinus lebih menjanjikan, ” tuturnya.

Menurut Arief Rusdi, PT Perinus merupakan perusahaan bonafit yang bergerak di bidang perikanan. Jadi, keberadaanya di Sumenep dipastikan akan memberikan dampak positif bagi dunia perikanan. “Gebrakan pasti baik untuk Sumenep, ” tuturnya.

Selain itu, menurut Arief Rusdi, yang cukup membanggakan, PT perinus sudah memberikan PAD (Pendapatan Asli Daerah) sebelum beroperasi. PAD yang disetorkan sebesar Rp 411 juta. “Jadi, belum bekerja sudah memberikan PAD. Jadi, ini bukti bahwa kami bekerja,” tukasnya. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.