Di Upacara Hari Koperasi ke 71, Bupati Sumenep Klaim Bisa Dorong Kesejahteraan Masyarakat

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Banyak cara dilakukan untuk memperingati hari koperasi ke 71. Pemkab Sumenep, Madura, Jawa Timur memperingati dengan menggelar upacara di halaman kantor bupati setempat, Rabu (25/7/2018).

Upacara dipimpin bupati Sumenep, Dr. KH. A. Busyro Karim. Hadir juga pada kesempatan itu Sekkab Sumenep Edy Rasyadi, Ketua DPRD Sumenep, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan sejumlah pimpinan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) dan sejumlah camat.

Muat Lebih

Pada kegiatan tersebut, bupati menyerahkan NIK Koperasi. Juga, memberikan memberikan santunan anak yatim. Saat memberikan kepada penerima didampingi Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Imam Trisnohadi, SH, MH. Bantuan Kredit dari Perbankan juga tidak lepas dari rangkaian kegiatan tersebut.

Bupati Sumenep Dr. KH. A Busyro Karim menjelaskan, keberadaan koperasi memberikan kontribusi riil kepada masyarakat. Termasuk, berkontribusi dalam membuka peluang kerja hingga 45 persen di Sumenep. “Sehingga, keberadaannya sangat strategis untuk mendorong kesejahteraan masyarakat, ” katanya.

Suami Nur Fitriyana Busyro Karim ini menuturkan, untuk saat jumlah anggota koperasi itu mencapai 535 orang dengan modal sendiri sebesar Rp 199 miliar. “Kemajuan ini harus dipertanahkan dan dikembangkan, ” ucapn politisi PKB ini.

Bupati dua periode berpesan, untuk mempertahankan koperasi maka dituntut untuk mengikuti teknologi. Jadi, pemanfaatan tekonologi itu merupakan hal penting dalam memajukan. “Termasuk dihari koperasi juga harus ada peningkatan kualitas Manusianya. Selaras dengan zaman, ” tuturnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Imam Trisnohadi Mikro mengamini penyampaian bupati. Dimana keberadaan koperasi mampu menjadi penyanggah kesejahteraan bagi masyarakat. Terbukti saat ini banyak koperasi mampu membangun usaha, seperti produksi batik, pertokoan, simpan pinjam serta beberapa usaha lain. Hal tersebut bagian cara untuk menuju kesejahteraan bagi anggota koperasi dan masyarakat.

“Koperasi merupakan pilar ekonomi Negara, Kedepan masa depan koperasi sangat menjanjikan,” ucapnya

Kata Imam, saat ini jumlah koperasi di Kabupaten Sumenep mencapai 1.380. Dari jumalah tersebut Dinas Koperasi terus melakukan pembinaan, serta memberikan penghargaan terhadap koperasi berprestasi.

“Kegiatan hari koperasi tahun ini cukup banyak. diantaranya memberian penghargaa kepada koperasi berprestasi, pemberian kredit kepada UMKM, donor darah dan kerapan sapi,” ujar mantan Kepala Diskominfo ini. (nz/yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.