Pengadaan Kursi Baleg DPRD Sumenep Mubazir

  • Whatsapp

Madurazone.co, Sumenep – Pengadaan meja dan kursi untuk badan legislasi (baleg) DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur dinilai mubazir. Sebab, hingga saat ini pengadaan melalui APBD tahun 2012 itu belum juga digunakan. Bahkan, dibiarkan menumpuk dan kotor.

Pantauan madurazone.co, belasan kursi itu dijejer dengan rapi di salah satu ruangan di lantai dasar. Namun, sudah terlihat cukup kumuh dan kotor. Namun, itu tidak didistribusikan. Alasannya, baleg tidak mendapatkan ruangan di gedung wakil rakyat itu.

Muat Lebih

LSM Sumenep Independen (SI) Sahrul Gunawan menjelaskan, pengadaan itu sudah lama dilakukan, namun tidak digunakan. “Jelas kursi dan meja itu mubazir. Sehingga, anggaran yang digunakan untuk menjadi sia-sia,” katanya dengan nada kecewa.

Dia mengungkapkan, seharusnya sebelum melakukan pengadaan harus direncanakan, termasuk dengan lokasinya. Agar negara tidak dirugikan. “Kalau begitu, kerugian negara bisa saja terjadi. Sebab, pemanfaatannya tidak ada,” ujarnya.

Bahkan, pihaknya curiga jangan-jangan hanya mau dijadikan banyakan untuk meraup keuntungan. “Kalau hanya dijadikan sebagai murni proyek, dan pemanfaatannya tidak jelas. Ini merupakan bagian pelanggaran,” tuturnya.

Sekretaris DPRD Sumenep Moh. Mulki menjelaskan, pengadaan itu sudah direncanakan dengan matang. Hanya saja, keterbatasan ruangan tidak bisa didistribusikan. “Baleg itu kan kumpul sama Baru, ruangannya tidak ada. Ya terpaksa dibiarkan saja,” katanya.

Dia mengungkapkan, kursi dan meja pengadaan tahun 2012. “Itu anggaran lama sudah mas. Pasti akan dimanfaatkan. Anggarannya kan dibawah Rp 100 juta. Sebenarnya sudah direncanakan matang. Tapi, ruangannya terbatas,” tukasnya. (yt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.